02 Februari, 2009

Hari Ini, Bupati Pidie Jaya Dilantik

Banda Aceh Harian Aceh—Gubernur Aceh Irwandi Yusuf mewakili Presiden RI, Senin (2/2) hari ini, dijadwalkan melantik dan mengambil sumpah Bupati/Wakil Bupati Pidie Jaya. Acara itu dikemas dalam Sidang Paripurna Istimewa DPRK Pidie Jaya di Meureudu.
”Pelantikan dan pengambilan sumpah bupati definitif pertama Pidie Jaya untuk periode 2009-2014 ini sesuai Surat Keputusan (SK) Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI nomor 131.11-74 tahun 2009 tanggal 21 Januari 2009 tentang pemberhentian dan pengesahan, pengangkatan Bupati/Wakil Bupati Pidie Jaya,” kata Kepala Biro Hukum dan Humas Setda Aceh, A Hamid Zein kepada Harian Aceh, Minggu (1/2).
Pelantikan kali ini merupakan pelantikan kepala daerah ke-22 dari 23 kabupaten/kota di Aceh. Dengan demikian, kini hanya Walikota/Wakil Walikota Subulusalam yang belum dilantik.
Dijelaskannya, pasangan HM Gade Salam/M Yusuf Ibrahim terpilih sebagai Bupati/Wabup definitif pertama Pidie Jaya setelah memenangi pemilihan putaran kedua Pilkadasung Pidie Jaya pada 17 Desember 2008. Pasangan itu mengalahkan pasangan Yusri ‘Melon’ Yusuf/Muhammad AR.
Acara pelantikan Bupati/Wakil Bupati Pidie Jaya selain dihadiri Muspida Aceh dan Kabupaten Pidie Jaya, diperkirakan juga akan dihadiri 2.500 undangan dari Banda Aceh, Pidie, Pidie Jaya, dan luar daerah. ”Ada sekitar 2.500 lembar undangan yang disebar panitia pelantikan,” kata salah seorang tim sukses Bupati M Gade Salam, di Banda Aceh, kemarin.(lan)
Sumber: http://www.harian-aceh.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar